Halaman

Selasa, 04 November 2008

PostHeaderIcon Lupa password admin joomla

Ga sengaja mengganti atau lupa password Joomla? Tenang saja. Jika masih bisa membuka phpmyadmin, gampang sekali mengatasinya.

clip_image002

Kalau baru pertama kali mencoba Joomla, pasti pusing. Lebih parah lagi, bisa jadi males karena ga bisa berbuat apa-apa.

Caranya:

  • Ketik http://localhost/phpmyadmin. Masukkan username dan password lalu klik OK. Bila tidak menggunakan password, langsung ke langkah berikutnya.

clip_image004

  • Pilih database yang digunakan.

clip_image006

  • Klik tab SQL.

clip_image008

  • Ketik perintah UPDATE `NAMA_DATABASE`.`jos_users` SET `password` = md5('PASSWORD HERE') WHERE `jos_users`.`id` =62 LIMIT 1 ;. Ganti NAMA_DATABASE dengan database joomla Anda dan PASSWORD HERE dengan password baru. Klik Go.

clip_image010

  • Login dengan password yang baru.

clip_image012

Kalau sukses, halaman administrator bisa diakses kembali.

Cara ini juga bisa dilakukan untuk keperluan lain, bukan hanya untuk Joomla.

Selamat mencoba!

0 komentar:

Posting Komentar